DESKRIPSI
Kyoto (京都) pernah menjadi ibu kota Jepang dan tempat tinggal kaisar dari tahun 794 hingga 1868. Terkenal karena sejarah dan budayanya yang kaya, Kyoto menawarkan kuil Buddha, kuil Shinto, taman tradisional, dan masakan Jepang. Pengunjung juga dapat melihat penduduk setempat mengenakan yukata atau kimono, memberikan nuansa Jepang kuno.
Meskipun mengalami perang dan kebakaran selama berabad-abad, nilai sejarah Kyoto membuat kota ini tidak menjadi target serangan udara selama Perang Dunia II, sehingga banyak kuil dan tempat suci bertahan hingga kini. Banyak di antaranya, seperti Kiyomizudera dan Kinkakuji, telah terdaftar sebagai situs warisan dunia UNESCO, menjadikan Kyoto destinasi wajib bagi pecinta budaya dan sejarah.
KULINER
Kyoto terdapat banyak masakan tradisional Jepang karena dulunya merupakan ibukota Jepang dan tempat tinggal keluarga kerajaan selama ribuan tahun.
Kyoto sangat terkenal akan wagashi (Manisan Snack Jepang). Berikut ini adalah beberapa masakan / manisan terkenal di Kyoto.
Yatsuhashi (八ツ橋 or 八橋)

Yatsuhashi katnya adalah manisan / snack yang paling terkenal di Kyoto. Banyak sekali pengunjung yang membeli Yatsuhasi sebagai oleh-oleh ari Kyoto. Yatsuhashi sendiri dinamai atas penemunya yaitu Yatsuhasi Kengyo. Yatsuhashi ini terbuat dari tepung beras, gula dan kayu manis yang dicampur dengan air.
Kyoto Mochi

Berbicara tentang makanan manisan Jepang, banyak orang akan memikirkan mochi. Mochi adalah kue beras Jepang kenyal yang terbuat dari nasi khusus untuk mochi (disebut mochigome dalam bahasa Jepang). Ada banyak tipe mochi. Beberapa mochi yang terkenal adalah sebagai berikut, daifuku (mochi bundar lembut yang diisi dengan kacang merah atau kacang putih), ichigo daifuku (daifuku dengan anko dan stroberi utuh), kinako mochi (mochi diatapi gula dan kinako), warabi mochi (jeli yang ditutupi kinako), dll.
Kyoto Dango (団子)

Dango juga merupakan salah satu jenis mochi, dibuat dengan mochigome (nasi spesial untuk pembuatan mochi). Dango sering disajikan dengan green tea.
Green tea / Maccha (抹茶,)

Kyoto sangat terkenal dengan maccha-nya. Banyak turis membeli green tea / maccha sebagai souvenir Kyoto. Maccha adalah serbuk halus dari daun teh hijau yang telah diolah dan diproses secara tradisional. Teh hijau dan maccha sering disajikan bersamaan dengan wagashi (permen Jepang) terutama dalam upacara minum teh Jepang.
Yudofu

Yudofu adalah tahu lembut yang dimasak dengan air panas dengan sayuran, yang merupakan hidangan nabe / hot pot yang sangat sederhana. Yudofu paling baik dimakan di musim dingin karena bisa memanaskan tubuh Anda.
IKLIM CUACA
Musim Semi (April–Juni): 10–20°C, bunga sakura bermekaran, cocok untuk wisata.
Musim Panas (Juli–September): 25–35°C, ideal untuk aktivitas luar ruangan.
Musim Gugur (Oktober–Desember): 8–20°C, daun berganti warna merah dan kuning, cocok untuk hiking. Arashiyama adalah tempat yang bagus untuk menikmati warna musim gugur.
Musim Dingin (Januari–Maret): 0–10°C, cuaca dingin, nikmati pemandangan musim dingin.
TRANSPORTASI
Kyoto memang memiliki kereta api dan kereta bawah tanah. Namun Anda tidak bisa menjangkau semua tempat wisata langsung menggunakan kereta api atau kereta bawah tanah. Transportasi utama Kyoto adalah bus. Ada banyak bus yang terhubung ke destinasi wisata di Kyoto.
Bagi Anda pelancong, jika Anda bepergian dengan banyak barang dan ingin jalan jalan dengan nyaman, Easy Travel merekomendasikan Jasa Sewa Mobil Pribadi / Taksi
Travel Plan Planner
Bingung buat travel plan? Ayo gunakan Easy Travel Automatic Travel Plan Builder
Buat Travel Plan
Tempat Pariwisata Terkenal
